Rss Feed

Mr. Alasan, Penghambat Sukses

Kalau mau jujur, kita sering menciptakan alasan atas setiap kegagalan dan kesalahan kita. Kita juga selalu menciptakan alasan untuk menghindari hukuman atas kesalahan yang kita lakukan . Seharusnya kita memahami, bahwa alasan tidak pernah memberikan perubahan dalam hidup. Alasan adalah penghambat kesuksesan. Setiap alasan adalah tirai yang di tancapkan untuk membatasi dan memenjarakan kita setiap saat.
Jika anda ingin menciptakan kehidupan yang penuh keberhasilan, anda harus memegang kendali hidup anda. Mulai sekarang, berhenti berdalih, berhenti mengeluh atas kekurangan fisik anda, berhenti mengeluh atas ketidakadilan yang terjadi dalam hidup anda, berhenti menggunakan alasan mengapa anda tidak bisa dan dan belum mendapatkan apa yang anda inginkan sampai saat ini, dan berhenti menyalahkan keadaan di luar diri anda. Anda harus berjanji bahwa mulai saat ini anda berhenti mengemukakan alasan.
Tindakan berhenti menyalahkan adalah tanda bahwa anda mengasihi diri anda dan masa depan anda.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

nyentuh banget nih tulisan lo ndrong....wkwkwkwkwk........tapi....
kalo ga ada alasan, gimana bisa jalanin semua kehidupan? setiap yang kita lakukan pasti punya alasan, knp kita lakukan.

dan setiap yang kita rasakan, pasti ada alasannya juga kenapa kita merasakan..........